Sunday, 20 August 2023

Pengobatan Gratis ke 51 di Vihara Araya Dhamma

 

Pada hari Minggu tanggal 06 Agustus 2023 , tim relawan Titian Kasih berangkat dari Komplek Perumahan Puspita Loka - BSD City , jam 8.10 WIB.  Baksos kali ini untuk pertama kalinya dalam pengobatan gratis sejak thn 2020, dimana Covid 19 yang berlangsung 3 tahun lamanya. 

Perjalanan menuju tempat baksos sekitar 25 km dengan waktu tempuh perjalanan sampai tujuan sekitar 1 jam, lokasi baksos berada dekat Bandara Soekarno Hatta – Tangerang, dimana hampir setiap ½ jam sekali pesawat terbang dengan rendah sekali terbang melayang diatas tempat baksos. Kegiatan baksos kali ini pada tempat ini dilakukan yang kedua kalinya , dimana yang pertama bulan Juli thn 2017.  Baksos Pengobatan Gratis ke 51 dilaksanakan pada Vihara Araya Dhamma, Kampung Wetan, Kotamadya Tangerang, Propinsi Banten, Jawa Barat.

Sebelum melakukan kegiataan baksos kali ini, terlebih dahulu tim Titian Kasih mengadakan survey . Dalam perjalananan menuju tempat baksos, tim relawan melewati tempat TPA Rawa Kucing, dimana lokasi tersebut terdapat banyak sampah.

Dengan tenaga medis dokter 5 orang, salah satu dokter spesialis gizi. Sedangkan tenaga apoteker 3 orang.  Total seluruh relawan Titian Kasih berjumlah 17 orang.

Adapun jumlah pasien yang terdaftar dan berobat 104 orang dengan bermacam penyakit diantaranya : kulit, hipertensi, batuk, flu, pencernaan, diabetes, pegal pegal, dengan target 150 orang. 

Jumlah pasien untuk pemeriksaan gula darah sebanyak  37  orang dewasa dengan kondisi  normal : < 90 mg/dl : 5 orang, pra-diabetes : 90 – 199 mg/dl : 23 orang, diabetes : >=200mg/dl : 9 orang, dimana yang tertinggi 495 mg/dl- seorang ibu yang berusia 61 tahun.

Dari sejumlah pasien yang berobat terdapat pasien laki-laki yang sudah berumur 42 tahun yang bernama bpk. Riyanto  dengan Berat Badan : 75 kg. Beliau mempunyai tekanan darah :  190/ 110 dengan penyakit yang dideritanya  darah tinggi dan punggung nyeri.

Dalam buku KomSos Titian Kasih 99 Renungan Kasih Dalam Hidup no 97  berbunyi “ Manusia adalah “ Pintu Tuhan “ tapi sayang dalam hal ini , kita tidak cukup iman untuk menghayati dan melaksanakannya “ .

Rasa syukur dan terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Kuasa dan  Esa atas berkatNya serta kepada para dokter , apoteker , donatur , relawan , pihak Vihara dengan mudika nya yang banyak membantu kegiatan pengobatan gratis kali ini . 
Terima kasih 

Tim KomSos Titian Kasih 


No comments:

Post a Comment