Kegiatan baksos di lokasi ini diadakan yang kedua kalinya, dimana yang pertama bulan Oktober thn 2017. Sebelum melakukan kegiataan baksos kali ini, terlebih dahulu tim Titian Kasih mengadakan survey. Pihak Saung Meditasi Arama yang dipimpin oleh Bapak Muljadi Thio mengajak Tim Titian Kasih meninjau ex tempat pembakaran timah yang jarak dengan rumah penduduk sangat dekat sekali sekitar 25 sampai 100 meter.
Dengan tenaga medis dokter 3 orang, salah satu dokter Spesialis Gizi dan tenaga Apoteker 8 orang . Dengan tenaga medis dokter terbatas, sempat terjadi beberapa pasien berebut untuk minta diperiksa. Bahkan setelah waktu pendaftaran ditutup, masih ada pasien yang datang dan minta berobat. Total seluruh relawan Titian Kasih berjumlah 14 orang.
Adapun jumlah pasien yang terdaftar 359 orang , sedangkan yang berobat 335 pasien dengan bermacam penyakit diantaranya : kulit, hipertensi, batuk, flu, pencernaan, diabetes, pegal pegal, dengan target 300 orang, sehingga ada beberapa obat kehabisan stock.
Pelaksanaan pemeriksaan gula darah, kolesterol, dan asam urat dilakukan secara terbatas berdasarkan permintaan dokter. Jumlah pasien untuk :
1 . pemeriksaan gula darah sebanyak 27 orang dewasa dengan kondisi :
Normal > 90 mg/dl : 11orang, pra-diabetes 90 – 199 mg/dl : 10 orang, diabetes >= 200mg/dl : 6 orang, dimana yang tertinggi 415 mg/dl- seorang ibu yang berusia 50 tahun.
2 . pemeriksaan kolesterol sebanyak 15 orang dengan kondisi :
Normal > 200 mg / dl : 10 orang, pre high 200 – 239 mg/dl : 2 orang dan high >= 240 mg / dl : 3 orang , tertinggi : 257 mg / dl.
3 . pemeriksaan Asam Urat sebanyak 17 orang dengan kondisi:
Untuk pria : normal 3.4 – 7.0 mg/dl : 5 orang, high 7.7 mg/dl : 10 orang.
Untuk wanita : high 2 orang : 12.4 mg/dl.
Pasien yang datang berobat dari usia balita sampai yang paling tua seorang ibu yang berusia 80 tahun.
Dalam buku KomSos Titian Kasih 99 Renungan Kasih Dalam Hidup no 96 berbunyi “Manusia dihargai oleh dunia karena kekayaannya , ketenarannya , kepandaian nya , kekuatannya dan kekuasaan yang dimilikinya , sebaliknya Tuhan menghargai manusia karena imannya“
Rasa syukur dan terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Kuasa dan Esa atas berkatNya serta kepada para dokter, apoteker, donatur, relawan, pihak Saung Meditasi Arama dengan mudika nya yang banyak membantu kegiatan pengobatan gratis kali ini.
Terima kasih,
Tim KomSos Titian Kasih.
No comments:
Post a Comment